6.23.2005
Emmm..... apa ya.......?


Belakangan ini klo kita baca koran harian ato nonton tv beritanya yang paling memprihatinkan adalah tentang gizi balita di indonesia. ditangerang mewabah mutaber yang penderitanya rata2 juga anak2, dan itu tidak hanya ditangerang. diserang, tegal, batu hampar, minahasa dan masih banyak lagi. dan blom lama ini banyak anak dibeberapa daerah menderita polio, lumpuh layu, campak. realita yang sangat menyedihkan, sementara uang bantuan yang seharusnya untuk mereka dimakan oleh orang2 yang gak tau malu. sungguh sangat memalukan dan tragis. gimana indonesia mo maju klo menerusnya seperti itu, kekurangan gizi.

masih kuingat dengan jelas dulu waktu aku masih SD dari tk bahkan disekolahku setiap seminggu sekali semua murid dari kelas 1 sampai 6 mendapat susu gratis, klo gak salah setiap hari jumat setalah senam kesegaran jasmani. tapi keknya sekarang dah gak lagi. dan bahkan disekolah2 SD lainya pun jarang ditemui hal2 seperti itu. padahal susu itu bantuan dari PBB. seandainya kegiatan seperti itu masih rutin dan ada disekolah2 pasti akan sedikit membantu memperbaiki gizi anak2 selain makanan yang sehat dan bersih. sekarang hanya anak2 dr keluarga yang mampu aja yang bisa menikmati minum susu.
menyedihkan bukan, tapi apa yang bisa kita lakukan....?